Indeks Dolar Melemah Usai Rilis Data AS, Jumat (15/10)

Indeks Dolar melemah setelah rilis beberapa data AS hari ini, Jumat (15/10). Sehingga, dolar jadi cenderung melemah setelah mencetak reli dalam beberapa pekan terakhir sejak awal September.

Hingga pukul 22:24 WIB, Indeks Dolar AS terpantau turun 0.06 persen di kisaran level 93.93.

Adapun pada perdagangan Kamis (14/10), Indeks Dolar ditutup menguat tipis 0.02 persen ke level 93.98.

Biro Sensus AS melaporkan data terbaru bahwa Retail Sales periode September tumbuh 0.7% mom (month-over-month), melebihi ekspektasi -0.2%. Tapi masih lebih rendah dari bulan sebelumnya yang naik 0.9%.

Core Retail Sales AS tumbuh 0.8% mom, di atas perkiraan 0.5%. Namun, masih lebih kecil dari bulan sebelumnya yang naik 2.0%.

Federal Reserve New York melaporkan survei terbaru hari ini bahwa aktivitas bisnis sektor manufaktur di negara bagian New York turun dari indeks angka 34.3 ke 19.8 untuk periode hingga Oktober. Angka itu lebih rendah dari ekspektasi 24.9.

Universitas Michigan AS juga melaporkan survei terbaru bahwa Consumer Sentiment di bulan Oktober turun dari indeks angka 72.8 ke 71.4. Angka tersebut lebih kecil dari ekspektasi 73.5.

Analis Westpac mengatakan: “Dolar sedikit goyah, tapi koreksinya masih tergolong moderat. Ini lantaran kebijakan pengurangan aset (tapering) The Fed sudah dekat. Sehingga, penurunan Indeks Dolar diperkirakan terbatas hingga level 93.70.”

Tinggalkan komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *