Dolar Tertekan; Inflasi Bulanan AS Turun 0.1 Persen, Inflasi Tahunan Melambat Jadi 6.5 Persen

Dolar berada di bawah tekanan pada hari ini, Kamis (12/1), setelah rilis data inflasi AS. Data tersebut mendorong spekulasi bahwa Federal Reserve (bank sentral AS/The Fed) akan segera mengurangi laju kenaikan suku bunga.

Hingga pukul 21:47 WIB, Indeks Dolar AS yang mengukur kekuatan USD terhadap beberapa mata uang utama lainnya terpantau melemah 0.38% di kisaran level 102.84.

INDEKS DOLAR AS – TIME FRAME DAILY

Bureau of Labor Statistics (BLS) AS melaporkan bahwa Consumer Price Index (CPI) di bulan Desember turun 0.1%, di bawah ekspektasi 0.0% mom (month-over-month). Core CPI naik 0.3%, sesuai ekspektasi.

Selama 12 bulan terakhir, CPI melambat dari 7.1% yoy (year-over-year) ke level 6.5% yoy, sesuai ekspektasi. Ini adalah yang terendah sejak Oktober 2021.

BLS juga melaporkan, Core CPI dalam 12 bulan terakhir melambat dari 6.0% yoy ke level 5.7% yoy, sesuai dengan ekspektasi.

Tinggalkan komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *