Rupiah Menguat 18,2 Poin ke Level Rp 14.554,5 per Dolar AS – Selasa (10/5)

Rupiah berupaya bangkit di hadapan dolar AS pada hari ini, Selasa (10/5). Tapi penguatannya masih belum bisa menutup pelemahan yang tajam sehari sebelumnya.

Sejumlah analis berpendapat, penguatan rupiah kali ini adalah karena adanya koreksi pada indeks dolar, menjelang data inflasi AS yang akan dirilis besok.

Sehingga, mata uang Garuda masih belum bisa keluar dari tekanan dalam jangka pendek, apalagi jika nanti data inflasi AS jauh di atas ekspektasi.

Mengutip Bloomberg, nilai tukar rupiah di pasar spot ditutup menguat 18,2 poin atau 0.12% ke level Rp 14.554,5 per dolar AS.

Sementara itu, kurs referensi Jisdor (Jakarta Interbank Spot Dollar Rate) Bank Indonesia (BI) tetap lesu. Kurs Jisdor berada di level Rp 14.546 per dolar AS, melemah 0,08% dibandingkan posisi 9 Mei 2022.

Tinggalkan komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *