Outlook Sesi New York Senin (20/12): Euro rebound. Harga emas stabil

Euro tengah berupaya rebound dari pelemahan Jumat (17/12) pekan lalu. Sementara itu, Pound dan harga emas (XAU/USD) terpantau masih stabil dengan range yang terbatas.

Hingga pukul 21:30 WIB pada hari ini, Senin (20/12), EUR/USD naik 0.50 persen di kisaran 1.1293. GBP/USD naik tipis 0.02 persen di posisi 1.3237. Sedangkan, XAU/USD turun tipis 0.01 persen di kisaran level 1797.02.

EUR/USD: Butuh penutupan candlestick H1/H4 di atas MA-200 (H1)

Euro memang bergerak di atas 1.1272 (Pivot Weekly). Namun, konfirmasi outlook jangka pendek yang positif membutuhkan penutupan candlestick H1/H4 di atas MA-200 (H1) yang sekarang berlokasi di 1.1292.

Skenario bullish (di atas 1.1292) berpeluang menjangkau 1.1323 (R1 Weekly).

Pada sisi downside, aksi jual di bawah 1.1272 dapat berisiko menyeret harga kembali turun menguji 1.1234 (Low 17 Desember) hingga 1.1221 (Low 15 Desember).

GBP/USD: Bias jangka pendek cenderung negatif. Masih perlu mewaspadai Golden Cross MA

Bias jangka pendek sementara ini masih cenderung negatif. Namun, Golden Cross MA (200-100-55) pada time frame H1 masih perlu diwaspadai.

Pada sisi upside, dibutuhkan penutupan candlestick H1/H4 setidaknya di atas area 1.3259/1.3267 (Pivot Weekly/Pivot Daily) guna mendongkrak harga naik menuju 1.3303 (R1 Daily) hingga 1.3346 (R1 Weekly).

Pada sisi downside, pergerakan harga di bawah MA-200 (H1) yang sekarang berada di 1.3240, masih akan berisiko bearish untuk berhadapan dengan area 1.3195 (S1 Daily) dan 1.3171 (Low 15 Desember).

XAU/USD: Bias jangka pendek positif

Gagal mempertahankan posisi di atas 1802.61 (Pivot Daily), namun bias jangka pendek masih tetap positif.

Momentum bullish untuk hari ini membutuhkan aksi harga di atas 1802.61 yang berpotensi menargetkan 1809.37 (R1 Daily) dan 1814.21 (High 17 Desember).

Sedangkan, pada sisi downside, skenario bearish membutuhkan konfirmasi penutupan candlestick H1/H4 di bawah 1784.25 (S1 Daily). Kondisi teknikal ini dapat berisiko memancing minat sellers mengincar area 1772.65 (S3 Daily).

Tinggalkan komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *