IHSG Lengser 54,82 Poin Meski Investor Asing Catat Net Buy 543 Miliar

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) tergelincir pada Senin (20/12), meskipun investor asing mencatat net buy Rp 543,38 miliar di seluruh pasar.

IHSG turun 0,83% atau terpangkas 54,82 poin ke level 6.547,11 hingga akhir perdagangan di Bursa Efek Indonesia (BEI). Sepanjang hari ini indeks bergerak di rentang 6533,52 – 6579,13.

Saham dengan pembelian bersih terbesar asing adalah PT Multipolar Tbk (MLPL) yang mencapai Rp 1 triliun. Disusul, PT Mega Manunggal Property Tbk (MMLP) Rp 55,7 miliar dan PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) Rp 52,6 miliar.

Saham dengan penjualan bersih terbesar asing adalah PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) senilai Rp 95,1 miliar. Berikutnya PT Astra International Tbk (ASII) Rp 56,8 miliar dan PT Sinar Mas Multiartha Tbk (SMMA) Rp 43,6 miliar.

Seiring lengsernya IHSG, mayoritas bursa utama Asia pun berjatuhan hari ini. Investor khawatir pada potensi diberlakukannya kembali pengetatan kegiatan masyarakat di beberapa negara maju untuk membatasi dampak virus corona (Covid-19) varian Omicron.

Indeks Nikkei ditutup anjlok 2,13% ke level 27.937,81. Hang Seng Hong Kong merosot 1,93% ke posisi 22.744,859. Shanghai Composite China melemah 1,07% ke 3.593,60.

Sedangkan, indeks Straits Times Singapura turun 1,24% ke 3.072,97 dan KOSPI Korea Selatan melorot 1,81% ke 2.963.

Tinggalkan komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *