Euro Berupaya Bangkit, Pound & Gold Stabil

Meski sempat lesu di sesi Eropa, Senin (18/10), Euro berupaya bangkit di hadapan USD di awal perdagangan sesi New York. Sementara, Pound dan Gold terlihat masih cukup stabil dengan kecenderungan melemah.

Hingga pukul 19:35 WIB, EUR/USD terpantau naik 0.10 persen di kisaran 1.1607. GBP/USD turun 0.07 persen di posisi 1.3734. XAU/USD (Gold) tercatat melemah 0.22 persen di kisaran 1762.58.

EUR/USD

Outlook jangka pendek masih positif sejauh ini. Prospek bullish membutuhkan akselerasi atau penutupan candlestick H1/H4 di atas Pivot Daily (1.1601). Skenario ini membuka ruang untuk menjangkau 1.1623 (High 14 Oktober) dan R1 Weekly (1.1639).

Pada sisi downside, penutupan candlestick H1/H4 di bawah MA-200 (1.1569) dapat memicu aksi jual mengincar S3 Daily (1.1552), (S1 Weekly (1.1538), dan 1.1522 (Low 12 Oktober).

GBP/USD

Bias jangka pendek positif. Meski terlihat cenderung melemah di sesi Eropa, buyers masih merespons saat Pound turun ke area Pivot Daily (1.3726).

Level 1.3726 menjadi fokus pada hari ini untuk memantau prospek bullish selama level itu tetap bertahan membatasi penurunan. Skenario ini membuka jalan untuk berhadapan dengan 1.3772 (High 15 Oktober) dan R1 Weekly (1.3818).

Waspadai aksi jual apabila terjadi penutupan candlestick H1/H4 di bawah 1.3726. Ini bisa memicu penurunan lebih lanjut menuju 1.3693/1.3680 (Pivot Weekly/S1 Daily). Skenario ini juga berisiko mengancam kurva MA-200 (H1) yang sekarang berlokasi di 1.3639.

XAU/USD

Bias/outlook jangka pendek cenderung negatif. Harga emas sekarang diperdagangkan di bawah Pivot Weekly (1772.54) dan MA-200 (H1).

Kurva MA-200 jadi fokus untuk memantau skenario bearish untuk hari ini. S1 Daily (1755.87) dan S1 Weekly (1744.69) berada di bawah ancaman.

Pada sisi upside, penutupan candlestick H1/H4 di atas MA-100 (1777.06) dibutuhkan untuk mengkonfirmasi kembalinya minat buyers. Skenario ini dapat berisiko mendorong harga emas naik menuju 1787.46 (S1 Daily), 1795.08 (R1 Weekly) dan 1800.39 (High 14 Oktober).

Tinggalkan komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *